ASAHAN-TURANGNEWS.COM-Guna menghubungkan dan meningkatkan akses vital antar desa, Komandan Kodim (Dandim) 0208/Asahan Letkol Inf Edy Syahputra, S.H., M.I.P. melaksanakan peninjauan langsung lokasi rencana renovasi dan pembangunan jembatan gantung di lima titik yang berada di wilayah kerja Kodim 0208/Asahan yakni
1. Desa Sei Kamah Kec. Sei Dadap Kab. Asahan
2. Desa Jati Mulia Kec. Nibung Hangus Kab. Batubara
3. Desa Mandarsah Kec. Medang Deras Kab. Batu Bara
4. Desa Kandangan Kec. laut tador Kab. Batu Bara
5. Desa Semula Jadi, Kec. Datuk Bandar Timur Kota Tanjungbalai, Rabu (28/1/2026).
Peninjauan tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen TNI AD, khususnya Kodim 0208/Asahan, dalam mendukung pembangunan infrastruktur pedesaan yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan dan mobilitas masyarakat.
Dandim 0208/Asahan menyampaikan bahwa jembatan gantung memiliki peranan penting sebagai sarana penghubung utama antar desa, terutama bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari seperti akses pendidikan, perekonomian, pertanian, dan pelayanan kesehatan.
“Keberadaan jembatan gantung ini sangat vital bagi masyarakat. Oleh karena itu, kami meninjau langsung kondisi di lapangan guna memastikan rencana renovasi maupun pembangunan dapat berjalan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan warga,” ujar Dandim.
Lebih lanjut, Dandim menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam membantu pemerintah daerah mempercepat pembangunan infrastruktur di wilayah terpencil dan sulit dijangkau, sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Melalui renovasi dan pembangunan jembatan gantung di lima titik tersebut, diharapkan akses antar desa dapat semakin lancar, aman, dan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi serta peningkatan kualitas hidup masyarakat di wilayah Kabupaten Asahan.
Kodim 0208/Asahan akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait agar pelaksanaan pembangunan jembatan gantung ini dapat segera direalisasikan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. (SA).
Sumber : Penerangan Kodim Asahan.

