PEKAN BARU-TURANGNEWS.COM-Rapimnas ke 2 FKPPN yang dilaksanakan pada hari Rabu (14/05/2025) yang dilaksanakan di Aula Anggrek PTPN IV PalmCo Regional 3 (Ex PTPN V) Jalan Rambutan, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, berjalan sukses dan meriah.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun oleh wartawan ini, Rapimnas ke 2 FKPPN dibuka secara resmi oleh Ricky Tamba SH Tenaga Ahli Utama Kantor Komunikasi Kepresidenan RI bersama Tim Media Center, yang diikuti dari 11 DPW FKPPN seluruh Indonesia dengan total kehadiran sebanyak 107 orang.
Turut hadir dalam Rapimnas ke 2 FKPPN diantaranya, Purnomo Satrio Tenaga Ahli Madya Kantor Komunikasi Kepresidenan,Holding PTPN Yefri Yudianto Kadiv.SDM Holding dari PTPN IV Regional 3, Dirut Dapenbun Edwin Sinaga, dari PT. Agrinas Palma Nusantara, DPP APKASINDO dan tamu undangan lainnya.
Termonitor kegiatan berjalan dengan tertib sesuai harapan, penuh sukacita dan kekeluargaan, yang dibuka dengan tari persembahan khas Riau.
Dalam laporan kepanitiaan M.Jamil Sipayung selaku ketua panitia, menyampaikan terima kasih kepada Manajemen Holding dan Regional 3 PTPN IV, yang telah berkenan hadir dan membantu fasilitas sehingga kegiatan dapat berjalan sesuai harapan, juga mohon maaf kepada Holding PTPN yang cukup repot dan terganggu dengan adanya kegiatan FKPPN yang intens.
"Untuk dipahami bersama, bahwa Thema Rapimnas ke II ini adalah Bersatu kita teguh, bersama menggapai purnakarya sejahtera," sebut M.Jamil Sipayung mengakhiri keterangnya.
Ditempat yang sama, Drs. HN Serta Ginting selaku Ketua Umum DPN FKPPN dalam kata sambutannya mengatakan, "masih ada sejumlah persoalan Purnakarya yang masih dibutuhkan penyelesaian diantaranya, SHT, jubilaris, uang pengganti beras, dan yang dominan diinginkan adalah kenaikan Manfaat Pensiun yang sangat rendah diterima pensiunan.
"Perlu diketahui bersama jika sampai dengan hari ini masih ada Pensiun Karyawan PTPN yang menerima gaji pensiunnya Rp. 100 ribu/bulannya, kedepannya ini yang menjadi tugas kita bersama bagaimana supaya Manfaat Pensiun yang sangat rendah diterima bisa dapat diperhatikan dan direalisasikan kenaikannya," harap Serta Ginting menutup kata sambutannya.
Adapun hasil dari Rapimnas ke II FKPPN di Pekan Baru kepada wartawan ini, Ketua Panitia M. Jamil Sipayung saat dikonfirmasi menyebutkan ada 8 Rekomendasi Rapimnas ke II.
"Ada 8 Rekomendasi Rapimnas ke II yang dihasilkan diantaranya :
1. Kenaikan Manfaat Pensiun.
2. Penyelesaian SHT.
3. Pembayaran uang beras bagi Purnakarya.
4. Uang jubilaris.
5. Mengutamakan putera puteri karyawan/Purnakarya untuk Rekrutmen Karyawan.
6. Penurunan kelas BPJS Kesehatan.
7. Mengalokasikan deviden PTPN untuk menambah iuran tambahan pada Dapenbun.
8. Mengusulkan calon dewan pengawas Dapenbun dari FKPPN.
Setelah rampung dan disepakati, Pembacaan Rekomendasi hasil Rapimnas ke II kemarin, dibacakan oleh Ketua DPW Aceh Ir. YONIZAM," papar M.Jamil Sipayung, Sabtu (17/05/2025) sekira pukul : 20.30 WIB.
Mengakhiri keterangnya M. Jamil Sipayung menyebutkan, Rapimnas ke 2 juga meneguhkan usulan agar pemerintah memberikan Bintang Jasa kepada 4 tokoh perkebunan yakni :
1. Mohammad Abdul Gani.
2. Sudja'i Kartasasmita.
3. H.Serta Ginting.
4. JA Ferdinandus.
Surat diserahkan langsung oleh ketua umum DPN FKPPN H.Serta Ginting kepada Bapak Ricky Tamba,SH mewakili Pemerintah. (SF).