ASAHAN-TURANGNEWS.COM-Komandan Kodim 0208/Asahan Letkol Inf Edy Syahputra, S.H., M.I.P. didampingi Camat Bandar Pasir Mandoge Micam Sitorus, S.H. meninjau langsung kegiatan Penertiban Kawasan Hutan (PKH) yang berada di wilayah Desa Sei Kopas, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan, Rabu (21/1/2026).
Peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk sinergi antara TNI AD dan pemerintah kecamatan dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait penataan dan penertiban kawasan hutan agar pemanfaatannya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0208/Asahan menyampaikan bahwa TNI melalui Kodim 0208/Asahan siap mendukung upaya pemerintah dalam menjaga kelestarian hutan serta menciptakan ketertiban dan kepastian hukum di wilayah. Ia juga menekankan pentingnya pendekatan yang humanis dan persuasif kepada masyarakat agar kegiatan penertiban dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Sementara itu, Camat Bandar Pasir Mandoge menyampaikan apresiasi atas dukungan dan keterlibatan Kodim 0208/Asahan dalam kegiatan PKH. Menurutnya, kehadiran TNI memberikan rasa aman sekaligus memperkuat koordinasi lintas sektor di lapangan.
Penertiban kawasan hutan ini diharapkan dapat menjaga fungsi hutan secara berkelanjutan, mencegah kerusakan lingkungan, serta mendukung pembangunan daerah yang berwawasan lingkungan di Kabupaten Asahan. (SA).
Sumber : Penerangan Kodim Asahan.

