TAPANULI TENGAH-TURANGNEWS.COM-Pimpinan Wilayah PT. DMS didampingi Humasnya cek lokasi yang sebelumnya telah diberitakan oleh salah satu Media, yang menyebutkan jika limbah PT.DMS yang berada di Dusun Sitabeak Desa Simpang III Lae Bingke, Kecamatan Sirandorung, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, sebelumnya dituding telah mencemari aliran sungai, akibatnya Pimpinan Wilayah PT. DMS dan Humasnya merasa dipojokkan dampak pemberitaan yang sangat tidak berdasar, dan melakukan pengecekan langsung ke lokasi, Sabtu (26/07/2025).
Pimpinan Wilayah PT. DMS yang didampingi Humas saat dilokasi yang sebelumnya jadi Objek Pemberitaan, kepada Wartawan ini mengatakan, "kami dari Perusahaan PT. DMS sangat dirugikan dampak adanya berita miring tentang kami, seperti yang kita lihat ini hari, Daerah Aliran Sungai (DAS) disini cukup baik, karena Perusahaan kami cukup baik mengelola limbah berdasarkan SOP yang ada, maka jika dituduh Aliran Sungai ini tercemari oleh Perusahaan kami sangat keberatan," sebut Humas PT. DMS.
Termonitor oleh Wartawan ini, hingga sampai kolam kesembilan atau kolam terakhir pengelolaan limbah dari PT. DMS, tidak ada satu kolampun yang bocor atau meluap ke Aliran Sungai, sementara Aliran Sungai di sepanjang Dusun Sitabeak dalam keadaan baik.
"Jelas sudah tudingan aliran sungai dan lingkungan masyarakat yang tercemari dari limbah perusahaan PT.DMS tidak benar," sebut Humas PT. DMS.
Mengakhiri keterangnya Humas PT. DMS menyebutkan, "hari ini kita sudah cek langsung di lokasi, dan kita juga sudah wawancara dengan warga sekitar, sama-sama kita lihat jika tidak ada satu kolampun yang bocor hingga mencemari aliran sungai, saya berharap kiranya warga setempat pada umumnya dan masyarakat luas pada khususnya, serta Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah tidak terpengaruh oleh adanya pemberitaan miring tentang PT. DMS, dan bersama ini dengan tegas saya nyatakan tudingan sebelumnya adalah Hoax," pungkasnya. (GS).